Sunday, 15 January 2012

SABAR DLM MENJAGA HATI

SABAR DALAM MENJAGA HATI
Menjaga hati untuk tidak ujub (gemar membanggakan kelebihan yg ada pada diri sendiri, atau merasa “lebih” dari orang lain), takkabur (merasa besar, merasa hebat) , riya’ (senang mempertontonkan atau ingin diketahui dan dilihat bagus, baik dan hebat oleh orang lain ) atau sejenisnya.
KIta sadari atau tidak sifat-sifat tersebut kerap kali datang di hati kita. Seorang ustadz yang sedang berceramah, seorang imam di masjid atupun mushala, atau siapapun juga yang punya kesempatan berkomunikasi dengan orang banyak, atau orang lain yang sedang diperhatikan oleh orang, sering terjangkit penyakit tersebut.
Virus-virus kebathilan tersebut, semuanya berjangkit di HATI. Oleh karena itu tak ada seorangpun yang dapat mengetahui secara pasti, apakah seseorang tersebut sedang terjangkit virus-virus yang tidak baik tersebut. Terkecuali Allah SWT, itulah sebabnya setiap kita manusia hendaknya dapat melakukan INTROSPEKSI pada hatinya sendiri. Maka tetaplah bersabar dalam menjaga Hati Kita, untuk tidak ujub, riya’ atupun takkabur....(DAHSYATNYA SABAR)
-Akmal Husaini-

No comments:

Post a Comment